Kamis, 27 April 2017

Investasi Budidaya Ikan Kerapu Skala Kecil - Mulia Kerapu

Investasi Budidaya Ikan Kerapu Skala Kecil


Latar Belakang

Ikan kerapu (Groupers) adalah salah satu jenis ikan laut bernilai ekonomis tinggi yang terdapat di perairan Indonesia. Tingginya harga komoditas ini juga karena ketersediaannya di alam bebas mulai berkurang. 

Di Indonesia, dewasa ini kegiatan perikanan ikan kerapu semakin digalakkan sejalan dengan bertambahnya permintaan ikan kerapu, baik untuk memenuhi dalam negeri khusunya dalam melayani permintaan hotel-hotel dan restoran bertaraf internasional, maupun sebagai komoditas ekspor yang akhir-akhir ini semakin besar permintaannya dalam bentuk hidup. Negara tujuan ekspor kerapu adalah Hongkong, Taiwan, China, Jepang, Korea Selatan, Vietnam, Thailand, Filipina, USA, Australia, Singapura, Malysia dan Perancis.

Baca juga: Jenis - Jenis Ikan Kerapu

Sedikitnya ada 3 alasan mengapa ikan kerapu perlu dikembangkan sebagai komoditas unggulan di Indonesia yaitu :


  1. Kerapu merupakan komoditas perikanan yang memiliki peluang ekspor yang sangat menarik yang selama ini belum dimanfaatkan secara penuh.
  2. Pertumbuhan bisnis kerapu secara keseluruhan diharapkan akan membawa dampak peningkatan devisa Negara dan kesejahteraan lapisan bawah masyarakat yang hidup dengan mata pencarian bidang perikanan.
  3. Modernisasi penangkapan dan budidaya ikan kerapu akan mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan laut khususnya rusaknya terumbu karang.


Alasan tersebut menunjukkan bahwa betapa pentingnya pengembangan perikanan ikan kerapu yang nantinya diharapkan tidak hanya memberikan dampak terhadap sektor perikanan secara luas melainkan juga terhadap pengembangan wilayah, pariwisata dan pemberdayaan masyarakat. Sebagai tindak lanjut dari tekad tersebut maka pengembangan ikan kerapu melalui budidayanya merupakan bisnis yang menjanjikan.

Berbudidaya Ikan Kerapu
Beberapa jenis ikan kerapu alam di Indonesia adalah: kerapu tikus/bebek, kerapu pasir, kerapu macan, kerapu lumpur, kerapu sunu, kerapu kertang. Setiap ikan kerapu memiliki keunggulan dan kelemahan yang berbeda. Saat ini telah dikembangkan beberapa jenis kerapu hibrida hasil dari perkawinan silang dari dua atau lebih jenis kerapu, hal ini bertujuan untuk meciptakan ikan kerapu jenis baru yang memiliki keunggulan dan dapat dibudidayakan di keramba jaring apung.

Ikan kerapu alam dan hibrida yang marak dibudidayakan di Indonesia adalah: kerapu lumpur, kerapu tikus/bebek, kerapu macan, kerapu cantik (persilangan kerapu macan dan tikus), kerapu cantang (persilangan kerapu macan dan kertang), kerapu sirtang (persilangan kerapu pasir dan cantang).

Dari enam jenis kerapu yang dibudidayakan, kerapu cantang dan kerapu cantik lah yang dominan. Hal ini dikarenakan keduanya memiliki masa budidaya yang relative pendek, sehingga dirasa lebih menguntungkan bagi pembudidaya ikan kerapu di KJA.

Di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, tercatat ada sekitar 43 pembudidaya ikan kerapu dan terdapat sedikitnya 4000 lubang produksi di keramba jaring apung. Sehingga Kabupaten Situbondo saat ini telah dikenal sebagai penghasil kerapu terbanyak di Indonesia. Hal ini diperkuat dengan adanya pengembangan bibit ikan kerapu secara massal oleh BBAP Kabupaten Situbondo.


Investasi

Ada dua biaya utama yang dibutuhkan untuk berbudidaya ikan kerapu di keramba jaring apung, pertama yaitu biaya pembuatan keramba jaring apung. idealnya sebuah keramba jarring apung harus memiliki rumah jaga. Selain sebagai tempat berlindung penjaga KJA, rumah jaga juga dapat berfungsi untuk tempat menyimpan peralatan operasional budidaya. Masa manfaat dari KJA ini adalah sekitar 5 tahun.

Jual Bibit / Benih Ikan Kerapu Budidaya Cantang dan Cantik, Pengiriman ke seluruh Indonesia. hubungi kami di WA 0822 3629 7658, Mulia Kerapu Surabaya

Related Posts

Investasi Budidaya Ikan Kerapu Skala Kecil - Mulia Kerapu
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like the post above? Please subscribe to the latest posts directly via email.